Pengenalan Cisco Packet Tracer

halaman utama cisco paket tracer

Apa Itu Cisco Tracer?

Cisco packet tracer adalah suatu software yang digunakan dalam simulasi dan latihan dalam membentuk suatu jaringan termasuk membuat topologi jaringan sebelum menggunakan perangkat jaringan yang asli, dengan begitu bisa meminimalisirkan kesalahan saat konfigurasi atau implementasi jaringan.

Ada beberapa bagian yang terdapat pada Cisco paket tracer yaitu:

1. Halaman Utama
Halaman utama packet tracer terdapat beberapa menu dan juga alat-alat jaringan sebagai simulasi. pada space tengah yang lumayan besar, disitulah lembar kerja yang akan digunakan.

2. Network Device
di deretan gambar paling bawah terdapat beberapa device atau alat-alat jaringan, Untuk yang pertama yaitu router dan di kolom samping kanan adalah pilihan dari macam-macam router yang bisa digunakan. Jenis-jenis router yaitu router 1941, router-PT, router 1841, router 2620XM, router 2621XM dsb.

halaman utama cisco paket tracer

switch dan hub beserta macam-macam switch ,hub yang digunakan. Seperti switch-PT, Switch-PT-Empty, 2960,2950-24.

3. Wireless Device
disediakan macam-macam perangkat wireless seperti access point, tower dan sebagainya.

4. End Device
 jenis komputer seperti PC, laptop, server, printer, TV-PT, PDA dsb

5. Components
bagian komponen dimana kita bisa menambah komponen komputer seperti port pada komputer ataupun perangkat jaringan lainya.

6. Connections
Untuk mengkomunikasikan antar perangkat bisa menggunakan kabel, disini juga telah disediakan berbagai macam kabel seperti kabel straight, cross, dan sebagainya

7. Realtime (simulasi)
untuk melihat proses dari simulasi yang telah kita buat 

Untuk dapat memahami lebih lanjut kita perlu latihan, ada beberapa latihan yang dapat anda coba.

1. Simulasi topologi Star dengan mengkoneksikan 10 perangkat komputer dengan menggunakan 1 perangkat Switch

2. Simulasi koneksi Kabel dan Wireless dengan ketentuan:

  • SSID : PKPJ
  • Password : 12345678
  • 2 perangkat laptop  dengan menggunakan Wireless, 
  • 2 perangkat komputer dengan menggunakan kabel dan switch
  • 1 smartphone menggunakan Wireless

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *